Sunday, January 27, 2013

Ronaldo Hat-trick, Messi Quat trick !!!


Cetak Hat-trick ke-20, Ronaldo Bukukan 179 Gol

Setelah dibombardir dengan berita negatif tentang keretakan manajemen Real Madrid dengan pelatih mereka sendiri, yakni Jose Mourinho; Los Blancos, julukan untuk Madrid, berhasil memberikan performa apik kala melibas Getafe empat skor tanpa balas, Minggu (27/1/13).

Tiga dari empat gol yang bersarang ke Gawang Getafe berhasil dicetak oleh bintang Madrid, Cristiano Ronaldo. Hat-trick yang dicetak Ronaldo kali ini menggenapkan jumlah hat-trick yang dicetaknya di La Liga, yakni 20 kali hat-trick. Hat-trick kali ini dirasa spesial, sebab pemain asal Portugal ini berhasil mencetak satu gol dari kaki kanan, satu gol dari kaki kiri, dan satu gol dari sundulan, yang membuktikan lengkapnya seorang Ronaldo.


Cetak Hat-trick ke-20, Ronaldo Bukukan 179 Gol


Selain itu, ketiga gol dalam pertandingan melawan Getafe menambah jumlah gol pemain berusia 27 tahun itu menjadi 179 gol. 179 gol ini pun menjadi bukti apabila Ronaldo memang pesaing terbesar Messi. Pasalnya, produktifitas Ronaldo tidak kalah dengan Messi, sebab 179 gol yang dicetak Ronaldo berhasil tercipta dalam 176 pertandingan sejak dirinya hijrah dari Manchester United pada tahun 2009 silam.

Namun, produktifitas Ronaldo masih belum bisa mendongkrak posisi Madrid di klasemen sementara La Liga. Saat ini, klub berjuluk Los Merengues ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara La Liga, dengan torehan 43 poin, tertinggal 15 poin dari Barcelona yang kokoh di puncak klasemen.(Marca/Gan)

Quat-trick Messi Benamkan Osasuna


 Lionel Messi menjadi bintang kemenangan Barcelona saat mengalahkan Osasuna di pekan ke-21 La Liga. Pemain asal Argentina itu mencetak quat-trick atau empat gol pada laga yang berlangsung di Camp Nou, Senin (28/1/13) dinihari.

Tambahan tiga poin membuat Barca mengoleksi 58 poin di puncak klasemen. Mereka unggul 11 angka dari pesaing terdekatnya Atletico Madrid yang kini tengah bertanding melawan Athletic Bilbao.

Messi membuka gol kemenangan Barcelona di menit 11. Menerima umpan mendatar dari Xavi Hernandez, Messi yang tidak terkawal dengan dingin menaklukkan kiper Andres Fernandez. Osasuna membalas gol tersebut di menit 24. Sepakan keras kaki kiri Raoul Loe memanfaatkan umpan Marc Bertran gagal dihadang kiper Victor Valdes.

Quat-trick Messi Benamkan Osasuna



Skor 1-1 tak bertahan lama. Sebab empat menit kemudian, Messi mencetak gol keduanya melalui titik putih. Wasit Fernando Teixeira memberikan hadiah penalti setelah Alejandro Arribas handsball di kotak terlarang. Osasuna pun harus bermain dengan 10 pemain karena Arribas juga diganjar kartu kuning kedua.

Unggul dalam jumlah pemain coba dimanfaatkan skuat besutan Tito Vilanova ini. Hasilnya, Pedro Rodriguez membawa Barcelona memimpin 3-1 lima menit sebelum laga berakhir. Dani Alves yang menusuk dari sisi kanan melepaskan umpan pendek di kotak penalti. Tanpa ampun, Pedro menjebol gawang Osasuna.

Babak kedua baru berjalan 11 menit, Messi kembali mencatatkan namanya di papan skor. Gol ini berawal dari kerja sama Messi dengan David Villa. Dari sayap kiri, Villa memberikan umpan terobosan kepada Messi. Dengan kaki kirinya, stiker bertubuh mungil itu membobol gawang Fernandez.

Dua menit berselang, Fernandez dipaksa Messi lagi-lagi memungut bola dari dalam gawangnya. Umpan satu dua Adriano Correia kepada Villa berakhir dengan bola di kaki Messi. Dengan jitu, ia merobek gawang Osasuna. Tambahan empat gol membuat Messi mengemas 33 gol dan menjadi pemuncak daftar pencetak gol terbanyak.

Unggul 5-1, Barcelona tetap terus menggempur pertahanan Osasuna. Namun hingga pertandingan berakhir, tidak ada gol tambahan yang tercipta.

Susunan Pemain
Barcelona: 1-Victor Valdes; 2-Dani Alves, 5-Carles Puyol, 16-Sergio Busquets (Alexandre Song 67), 21-Adriano Correia; 6-Xavi Hernandez (Cesc Fabregas 67), 11-Thiago Alcantara, 14-Javier Mascherano; 7-David Villa, 10-Lionel Messi, 17-Pedro Rodriguez (Alexis Sanchez 61)
Pelatih: Tito Vilanova

Osasuna: 13-Andres Fernandez; 2-Marc Bertran, 14-Javi Arribas, 19-Fernando Nano, 23-Raoul Loe; 4-Miguel Flano, 5-Lolo, 15-Oier Sanjurjo, 16 Miguel Flano (Ruben Gonzalez 69), 4 Alvaro Cejudo (Francisco Punal 46); 6-Miguel de las Cuevas (Masoud Shojaei 46), 12-Joseba Llorente
Pelatih: Jose Luis Mendilibar

sumber | iniunic.blogspot.com | http://bola.liputan6.com/read/497956/quat-trick-messi-benamkan-osasuna

No comments:

Post a Comment