Friday, February 1, 2013

Update Film Bertema Dewasa dengan Tokoh Utama Anak Kecil


6. Grave of Fireflies



Cerita ini berdasarkan otobiografi semi-novel dari nama yang sama (di publikasikan tahun 1967), Penulisnya Akiyuki Nosaka, yang kehilangan adiknya akibat kekurangan gizi di masa perang pada tahun 1945. Dia menyalahkan dirinya sendiri karena kematian saudaranya, untuk membantunya menerima tragedi itu, kemudian ia menulis cerita ini sebagai penebus kesalahan. Awalnya film ini merupakan film kartun atau anime, tapi kemudian di buat versi live action pada tahun 2005.
NTV di Jepang membuat sebuah versi live action nya, pada peringatan ulang tahun ke 60 akhir Perang Dunia II. Film ini disiarkan pada tanggal 1 November 2005. Seperti animenya, live action versi 2005 ini berfokus pada dua saudara kandung yang berjuang untuk bertahan hidup di hari-hari terakhir perang di Kobe, Jepang. Berbeda dengan versi animasinya, live action menceritakan kisah dari sudut pandang sepupu mereka (putri si bibi) dan berhubungan dengan masalah bagaimana perang itu telah mengubah wanita menjadi iblis berdarah dingin.

Tokoh Utama :

Seita – Hoshi Ishida


Setsuko – Mao Sasaki



7. Turtles Can Fly



Film ini bersetting di perbatasan Iran dan Turki, penduduk sebuah desa Kurdistan Irak cemas menunggu kedatangan kekerasan militer Amerika Serikat. Satelit (Soran Ebrahim) adalah seorang remaja yang cerdas, ulet dan tekun memimpin anak-anak desa untuk mengumpulkan ladang ranjau dan selain itu satelit juga memiliki keahlian di bidang elektronik di banding yang lainya.
Sementara itu, tiga anak yatim piatu yang berkeliaran tanpa tujuan. Agrin (Avaz Latif), Riga (Abdol Rahman Karim) dan Henkov (Hirsh Feyssal). Ketiga anak ini berkelana dari desa ke desa untuk menyelamatkan diri mereka.

Tokoh Utama :

Satellite – Soran Ebrahim


Agrin – Avaz Latif




8. Wedding Dress



Film ini mengisahkan hubungan Sora dan Ibunya. Sora, adalah seorang anak yang hanya hidup dengan Ibunya yang super sibuk, yang berprofesi sebagai seorang desainer baju pengantin, yang diperankan oleh Song Yu Na. Kurang perhatian dari orangtuanya membuatnya mendapat perhatian yang lebih dari bibinya, yang diperankan oleh Jeong Mi Sun. Namun, Ibu pun terus berusaha untuk menutupi kesibukannya dengan melakukan semua permintaan Sora. Demi mendapatkan perhatian sang anak, Ibu berusaha mewujudkannya.
Sang Ibu telah mengetahui bahwa dirinya mengidap penyakit kanker lambung. Ia pun berusaha untuk menutupi penyakit yang dideritanya. Sebelum menjadi kian parah, entah kenapa Ia memiliki inisiatif untuk membuat desainer baju pengantin yang terakhirnya, yang khusus dibuat untuk Sora nantinya.

Tokoh Utama :

Sora – Kim Hyang Gi



9. Orphan



Film ini diawali dengan kisah bagaimana Kate Coleman (diperankan oleh Vera Farmiga) mengalami keguguran di rumah sakit. Sejak saat itu dia mengalami depresi dan kecanduan alkohol. Suaminya, Jack Coleman (diperankan oleh Peter Sarsgaard) berusaha membantunya melewati masalah itu dan akhirnya sepakat untuk mengadopsi seorang anak dari panti asuhan. Meskipun sebenarnya mereka sudah memiliki dua orang anak, yaitu Daniel (diperankan oleh Jimmy Bennet) dan Max (diperankan oleh Aryana Engineer) yang bisu dan tuli.
Di panti asuhan mereka mengadopsi Esther (diperankan oleh Isabelle Furhman) yang baru berusia 9 tahun. Ia berasal dari Rusia dan keluarga yang terakhir mengadopsinya tewas dalam sebuah kebakaran. Esther berhasil memikat Jack dan Kate dengan senyumnya yang tulus dan kemampuannya melukis. Tak menunggu lama, Kate dan Jack mengadopsi Esther dan membawanya pulang ke rumah mereka.

Tokoh Utama :

Esther – Isabelle Furhman



10. Dont Be Afraid Of The Dark



Semua orang tahu kalau monster dari alam lain sebenarnya tak pernah benar-benar ada. Makhluk-makhluk mengerikan ini hanya ada di dalam pikiran anak-anak. Yang pasti orang dewasa tak akan percaya pada monster-monster ini, atau setidaknya sampai mereka sendiri melihat para penghuni dunia lain ini.
Sally Hurst (Bailee Madison) memang tak punya banyak teman. Apalagi di tempat baru ini belum banyak anak-anak yang dikenal Sally. Alex (Guy Pearce), ayah Sally, memang baru saja menempati rumah baru yang dikenal sebagai Blackwood Manor itu. Baru pindah artinya Alex masih sibuk merenovasi rumah yang kabarnya dibangun di abad ke-19 ini.
Rumah kuno ini memang terlihat menyeramkan namun ada yang lebih menyeramkan dari tampilan luar rumah megah ini. Sally yang pertama kali menjadi saksi keanehan rumah ini. Sally mendengar suara-suara berbisik yang memanggilnya ke lantai dasar Blackwood Manor. Ada apa di sana? Ternyata ada makhluk dari dunia lain yang sedang berusaha untuk membebaskan diri dan mereka memerlukan bantuan Sally.

Tokoh Utama :

Sally Hurst – Bailee Madison


Itulah gans 10 Film Bertema Dewasa dengan Tokoh Utama Anak Kecil menurut hasil pengamatan ane. Semoga saja di kemudian hari mereka bisa menjadi bintang masa depan yang bersinar



sumber | iniunic.blogspot.com | http://www.kaskus.co.id/thread/000000000000000013836414

No comments:

Post a Comment